Kamis, 27 Agustus 2020

Expressing Ability (Bahasa Inggris Kelas 8, Semester Ganjil)

Ability artinya kemampuan/kesanggupan untuk melakukan/mengerjakan  sesuatu. Untuk mengekspresikan kemampuan atau kapabilitas dalam Bahasa Inggris, kita dapat menggunakan modal “can, could, atau be able” yang artinya “dapat/bisa”

Can
Can dapat digunakan untuk menyatakan kapabilitas dalam bentuk present tense/masa sekarang.
Pola umum: S+Can +V1
Perhatikan Can selalu diikuti kata kerja bentuk pertama
Contoh dalam Kalimat:
-          Jono can climb a tree. (Jono dapat memanjat pohon)
-          Siti can cook fried rice. (Siti bisa memasak nasi goreng).
-          Father and I can swim very well.
-          They can play guitars.
-          Birds can fly

Untuk menyatakan ketidakmampuan dapat ditambahkan –not, (can not/can’t)
Contoh:
-          Tiara can not ride a bicycle. (Tiara tidak bisa mengendarai sepeda)
-          Mother can’t run fast (Ibu tidak bisa lari cepat)
-          A penguin can’t fly. (Penguin tidak bisa lari)

Untuk membentuk kalimat tanya (interogative sentence), maka Can diletakkan di depan kalimat.
Contoh:
-          Can he sing a song? Yes, he can/no, he cannot
-          Can a gecko crawl? Yes, it can
-          Can you come to my birthday party? No, I can’t. I’m busy.

Menggunakan can dengan Question Words (5W + 1 H):
-          What can I do for you?
-          Why can’t you come to my house?
-          How can you fly a kite?
-          Etc.

Could
Could fungsinya sama dengan can. Perbedaanya adalah could digunakan untuk mengeskpresikan action atau tindakan dalam bentuk past tense/bentuk lampau. Selain past tense, could dimaksudkan supaya lebih sopan (polite) bukan bentuk past.
Contoh:
-          Santi could walk 20 kilometers away.
-          The policeman could arrest the criminal.
-          Dani could not dance.
-          Could you please open the door?
-          Could she win the singing contest? Yes, she could/ No, She couldn’t.
-          What could your friend do to me?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Panduan Instalasi Aplikasi Seleksi SEB PPG Kemenag - Guru PAI (Pendidikan Agama Islam)

  Pelaksanaan pretes Pendidikan Profesi Guru Guru Pendidikan Agama Islam ( PPG GPAI )   Tahun 2022 akan segera dilaksanakan, untuk itu ada b...

Baca Juga